KRI Tarakan-905 Bergabung ke Koarmatim

09 September 2016


KRI Tarakan 905 (photo : Antara)

Dua orang prajurit TNI AL mengamati Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Tarakan-905 ketika akan sandar di Dermaga Madura Ujung, Koarmatim, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (8/9/2016). KRI Tarakan-905 produksi PT Dok dan Perkapalan Kodja Bahari (persero) merupakan jenis kapal Bantu Cair Minyak (BCM) akan memperkuat jajaran Satuan Kapal Bantu (Satban) Koarmatim. 


KRI Tarakan 905 (photo : defence.pk)

Pangarmatim Laksamana Muda TNI Darwanto berada di anjungan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Tarakan-905 ketika tiba di Dermaga Madura Ujung, Koarmatim, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (8/9/2016). KRI Tarakan-905 produksi PT Dok dan Perkapalan Kodja Bahari (persero) merupakan jenis Kapal Bantu Cair Minyak (BCM) yang akan memperkuat jajaran Satuan Kapal Bantu (Satban) Koarmatim.

(Antara)

Subscribe to receive free email updates: